Kyoto Indonesia

9 Inspirasi Kado Ulang Tahun untuk Anak-Anak, Dijamin Makin Senang

Kado ulang tahun untuk anak-anak memang banyak pilihannya, tetapi kadang kala beberapa orang masih bingung untuk memilih mana kado yang cocok. Terlebih, hadiah ulang tahun untuk anak-anak yang laki-laki dan perempuan tidaklah sama.

Maka dari itulah, kita tidak bisa memberikan kado ultah anak-anak secara sembarangan. Ini juga karena terdapat beberapa barang yang biasanya dijual dengan batasan umur tertentu. Apalagi jika anaknya masih dalam rentang usia 1–5 tahun, sebab rentan sekali untuk menelan benda kecil.

Ide Hadiah Ulang Tahun untuk Anak-Anak

Berikut ini berbagai rekomendasi hadiah ultah anak-anak yang cocok diberikan untuk adik, kerabat, sepupu, atau bahkan anak Anda.

1. Mainan Lilin

Mungkin sbeelumnya Anda sudah pernah mendengar mainan balok susun. Nah, kira-kira mainan lilin ini mirip dengan balok susun. Namun, bedanya yaitu, mainana lilin ini dapat menempel satu sama lainya tanpa menggunakan pengait.

Mainan tersebut juga bersifat lebih elastis dan sedikit lengket. Itu sebabnya lebih mudah dibentuk daripada mainan lainnya.

Kreativitas anak pun turut dikembangkan saat ia memainkan mainan lilin. Otak anak juga lebih terasah.

2. Skuter Mini

skuter mini

Di samping sepeda, skuter mini juga menjadi ide yang bagus sekal. Namun, Anda hanya bisa memberikannya untuk anak yang telah bisa mengenderai sepedanya dengan baik.

Adapun cara penggunaan skuter mini ialah mendorongnya dengan salah satu kaki. Sementara itu, pengeremannya bisa dengan menginjak roda bagian belakang.

Apabila anak sudah pandai dalam menyeimbangkan tubuhnya saat bermain sepeda, mungkin akan lebih mudah baginya saat ingin menggunakan skuter mini ini.

Anak-anak yang menerima hadiah di acara ulang tahunnya pasti semakin memacu semangatnya untuk belajar skuter mini.

3. Buku Cerita Anak

Buku cerita anak adalah pilihan hadiah ulang tahun untuk anak-anak yang cocok sekali diberikan. Anda bisa membli buku ini apabila anak baru saja mulai belajar untuk membaca.

Buku cerita anak juga menjadi bahan belajar yang menyenangkan baginya, karena ada banyak sekali cerita bergambar yang senantiasa mengiringi proses pembelajaran anak.

Dengan anak banyak membaca, pasti ia akan lebih cepat pandai membaca dan banyak ilmu. Agar tidak salah kaprah, lebih baik didampingi oleh orang tua supaya jika anak tidak tahu langsung diarahkan ke yang benar.

4. Balok Susun

Nah, pastinya Anda sudah tidak asing lagi bukan dengan mainan lego seperti ini. Namun, lego yang ini bisa menempel antara satu dengan yang lainnya.

Jadi, bisa dibilang kalau mainaan balok susun tidaklah rentan berantakan, karena seyogyanya bisa dikaitkan, sehingga akan membentuk bangunan.

Makanan sepert ini pun kerap mengasah kreativitas anak, karena ia bisa dengan bebas membuat apapun sesuka hatinya. Jangan dihalangi dan biarkan kreativitasnya tersebut berjalan sesuka hatinya.

Akan tetapi, sembari Anda melakukan aktivitas lain tetap awasi anak ya. Pastika ia tidak menelan balok tersebut karena bentuknya yang memang lumayan kecil.

5. Dapur Mainan

Di masa kanak-kanan, anak pasti akan merasa penasaran sekali dengan berbagai hal, termasuk memasai. Anda pun bisa membelikan kado seperti dapur mainan agar mewujudkan kenginannya. Sehingga anak juga bisa menirukan bagaimana ibunya memasak di dapur.

Dapur mainan bahkan memiliki bentuk yang cukup mirip dengan yang aslinya. Ini mungkin karena semua benda yang berhubungan dengan dapur telah lengkap dalam satu set.

Sembari bermian, ajarkan juga anak bagaimankah cara menggunakan alat-alat ini. Meskipun cuma mainan saja, tetapi dapur mainan sekiranya bisa menambah ilmu anak dalam hal masak-memasak.

5. Tas Sekolah

tas anak

Apakah anak baru saja masuk TK atau SD? Jika benar, tas sekolah dengan motif warna-warni adalah pilihan yang cocok sekali. Selain itu, gambar berkarakter kartun juga akan jadi kado ulang tahun untuk anak-anak yang unik sekali.

Dengan Anda memberikannya tas semolab baru, maka semangat untuk sekolahnya pun bisa meningkat. Ini mungkin karena ia tidak sabat memakan tas baru dan buru-buru untuk menunggu hari sekolah datang.

6. Kotak Makan

Biasanya anak-anak yang masih duduk di bangku SD dan TK seringkali membawa bekal ke sekolahnya. Sebab itu, kado kotak makan bisa menjadi pilihan yang tepat untuk anak Anda.

Anda bisa membeli kotak makan yang modal dan warnanya sesuai dengan favoritnya anak-anak. Agar makin lengkap saat membawa bekal ke sekolah, tambahkan juga botol minum.

Adanya kotak makan juga tidak lagi membuat orang tua khawatir dan pusing dengan kebersihan makanan anak. Ini sekaligus meminimalkan agar anak tidak belanja sembarangan yang mana bisa menimbulkan penyakit.

7. Jam Tangan

Normalnya, jam tangan digunakan sebagai penunjuk waktu agar agenda Anda selalu on time dan tidak ada yang terlewatkan. Namun, pada anak-anak, jam tangan cenderung menjadi bahan untuk bergaya ke sekolah.

Ini mungkin karena modelan jam tangan anak bermacam-macam sekali. Jadi, fungsinya bisa sekaligus sebagai penunjung waktu dan pelengkap gaya anak saat ke sekolah atau bermain dengan temannya.

Adanya jam tangan juga bisa mengajari anak mengenakhitungan waktu. Dengan begitu, mereka bisa lebih tahu waktu sekaligs mengahrgai waktu sedari kecil.

8. Sepeda

Sepeda akan menjadi pilihan yang cemerlang untuk diberikan sebagai kado ulang tahun anak-anak. Apabila anaknya baru mau belajar sepeda, tentu membeli sepeda roda empat adalah solusinya, di mana sepeda ini ada roda kecilnya sebagai penyeimbang sepeda.

Apabila anak sudah bisa naik sepeda, mungkin cukup dengan dua roda saja dan roda bantunya dilepas.

Pada saat membeli sepeda, perhatikanlah bagaimana fitur-fitur yang terdapat di sana. Kemudian pastikan juga semuanya sudah sempurna dan aman dinaiki oleh anak-anak.

Apabila fiturnya tidak lengkap dalam sepeda, ada baiknya untuk tukar dulu dengan lebih lengkap. Memberikan hadiah ulang tahun anak-anak pasti akan membuatnya semakin senang.

Namun, pastikan anak-anak harus berada di bawah pengawasan orang tua. Apalagi untuk yang masih pakai roda bantu, tentu saja belum terlalu mahir.

9. Metafirst Kyoto Atomizer

metafirst kyoto atomizer

Anak-anak sangatlah rentan dengan penyakit karena imun tubuhnya yang masih lemah. Oleh sebab itu, agar anak tetap sehat di setiap kegiatannya di rumah, hadiahkan lah ia pensteril ruangan, terutama di ruangan belajar dan bermainnya.

Alat yang dapat Anda beli adalah Metafirst Kyoto Atomizer. Mesin fogging virus ini sudah jelas akan kemampuannya dalam membasmi kuman penyebab penyakit.

Agar ruangan anak jadi lebih wangi dan nyaman untuk ditempati, jangan lupa memberikannya Liquid Kyoto Atomizer. Anda pun bisa membeli 4 varian dengan aroma yang disukai anak, seperti Cedar Egyptian, Stress Away, Glamorous, dan Rain Drops.

Apabila tertarik untuk membeli hadiah ulang tahun untuk anak-anak berupa dua produk Kyoto ini, yuk langsung saja cej sosial media instagramnya @kyoto_indonesia dan juga https://kyoto.co.id.

Leave a Comment